Total Tayangan Halaman

Selasa, 30 November 2010

MISS COMUNICATION

Pada hakekatnya konflik adalah pertarungan menang kalah antara kelompok atau perorangan yang berbeda kepentingan satu sama lain dalam organisasi, timbulnya konflik atau pertentangan diakibatkan komunikasi dan informasi  dalam organisasi  tidak menemui  sasarannya.
Komunikasi adalah suatu proses penyampaian pesan (ide, gagasan) dari satu pihak kepada pihak lain agar terjadi saling mempengaruhi diantara keduanya. Pada umumnya, komunikasi dilakukan dengan menggunakan kata-kata yang dapat dimengerti oleh kedua belah pihak. Melalui komunikasi, sikap dan perasaan seseorang atau sekelompok orang dapat dipahami oleh pihak lain.

Selain itu dalam kehidupan sehari-hari, komunikasi yang baik sangat penting untuk berinteraksi antar personal maupun antar masyarakat agar terjadi keserasian dan mencegah konflik dalam lingkungan masyarakat.Dalam hubungan bilateral antar negara diperlukan juga komunikasi yang baik agar hubungan tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar.
TIGA UNSUR KOMUNIKASI:
a.       Pengirim berita (Komunikator/Sender)
b.      Penerima berita (Komunikan/Receiver)
c.       Berita atau Informasi

Contoh Manfaat komunikasi adalah dalam hubungan bilateral antar negara, seperti yang terjadi antara Indonesia dengan Malaysia. Dengan adanya komunikasi yang terjalin dengan baik maka timbul kerjasama dalam berbagai bidang yang mana berdampak positif bagi kedua negara tersebut.

Sebaliknya, Miss Communication (terjadinya kesalahan dalam suatu proses komunikasi) akan menyebabkan tidak tercapainya tujuan atau misi yang hendak di capai. Seperti yang terjadi dalam hubungan Indonesia dengan Australia, dimana pihak Australia menganggap pernyataan Indonesia mengenai “Negara Bebas Teroris” di terjemahkan oleh Australia sebagai “Indonesia Gudang Teroris”. Hal ini menyebabkan dampak yang kurang baik dalam hubungan kedua negara tersebut.

Dari kedua contoh di atas dapat kita simpulkan bahwa komunikasi sangat penting dalam berbagai aspek kehidupan. Contoh lain dalam pendidikan seperti hubungan dosen dengan mahasiswa,dengan adanya komunikasi,maka kegiatan belajar- mengajar akan berlangsung dengan baik dan lancar.

Hambatan Komunikasi
Bentuk-bentuk hambatan komunikasi diklasifikasikan menjadi 4 macam, hambatan tersebut adalah:

a.   Hambatan dalam diri pribadi
Faktor-faktor hambatan dalam diri pribadi:  
 1. Persepsi Selektif.
 2.  Perbedaan dalam individu & ketrampilan komunikasi).

b.   Hambatan antar pribadi
Faktor-faktor yang menyebabkan adalah:  
a. Iklim
b. Kepercayaan  
c. Kredibilitas
d. Kesamaan pengirim penerima

c.    Hambatan Organisasional
Faktor-faktor yang menyebabkan adalah:
1. Status  
2. Transmisi Hirarki
Berikut adalah cara merubah transmisi hirarkis:
♣ Penyingkatan (codensation) :
Penelitian menunjukkan bahwa para penerus berita sering atau cinderung mengubah isi berita  dengan menyampaikan hanya pokok-pokok berita (tidak secara terperinci seperti yang mereka terima).
♣ Closure:
Para penerima berita yang mendua (membingungkan) cenderung melengkapi atau menutup kekurangan informasi.
♣ Pengharapan (expectation):
Kenyataan yang membuktikan penerus informasi sering membelokkan komunikasi kearah yang mereka inginkan.
♣ Asosiasi:
Menghubungkan peristiwa yang satu dengan yang lain  pada kejadian yang sudah-sudah.
3. Ukuran kelompok
4. Kendala-kendala ruangan


d.   Hambatan Organisasional
Faktor-faktor yang menyebabkan adalah:
1. Bahasa dan pengertian 
2. Isyarat Non Verbal 
3. Efektifitas Saluran 
4. Kebanjiran Informasi
Berikut adalah cara metode untuk menangani kelebihan   informasi (kebanjiran informasi):
- Penyaringan (Filtering) :
Setiap informasi yang masuk disaring sesuai dengan tipe informasi tertentu yang relevan dengan keadaan.
- Pengantrian (Queuing):
Pemrosesan berita –berita atas prioritas-prioritas dimana berita yang berprioritas rendah akan dijadwalkan ulang.
- Penetapan saluran ganda:
Yaitu penambahan saluran-saluran masukan dan keluaran  seperti penambahan saluran staf khusus atau paralel bila wewenang didesentralisasikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar